Thursday, October 13, 2011

Pudarnya Berbahasa Indonesia

Posted by Kiri_Chan at 10:05 PM
Tugas Minggu ke 4 (pemuda dan sosialisasi)




     Bahasa Indonesia merupakan bahasa nasional yang ditetapkan pada tanggal 28 Oktober 1928 pada hari sumpah pemuda. Para pemuda Indonesia menetapkannhya sebagai bahasa nasional agar terjadinya persatuan antar para pemuda dari semua daerah di Indonesia. Namun, sekarang ini para oemuda Indonesia sudah jarang menggunakannya.


     Pemuda Indonesia telah terkontaminasi dengan bahasa asing ataupun bahasa lainnya  yang mereka anggap keren atau gaul. Dengan besarnya pengaruh bahasa asing, semakin banyaknya pemuda-pemudi Indonesia yang semakin meninggalkan penggunaan bahasa Indonesia. Semakin banyak yang tidak dapat menggunakan Bahasa Indonesia secara benar.


     Dengan adanya globalisasi, masyarakat Indonesia memang dituntut untuk dapat menguasai bahasa asing. Tetapi bukan berarti harus mengesampingkan bahasanya sendiri. Kurangnya pemicu untuk lebih dapat bangga menggunakan bahasa Indonesia, terutama magi para pemuda yang lebih mengikuti perkembangan zaman.


     Seharusnya disinilah peran pemerintah untuk lebih mensosialisasikan penggunaan bahasa Indonesia, agar para pemuda lebih sadar diri dengan bahasanya sendiri. Mensosialisasikan untuk berbahsa Indonesia dengan baik dapat dimulai dari pendidikan dasar. dengan mensosialisasikannya dari tingkat awal, dapat menanmkannya dengan kuat pada diri anak-anak untuk bangga berbahasa Indonesia. Sehingga saat mereka beranjak remaja, mereka akan tetap menjadikan bahasa Indonesia sebagai bahasa utama mereka.

0 comments:

Post a Comment

 

~ Kiri's Life ~ Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea